Kongres IV ILP2MI: Presentasi LKTN, Pamil, Launching Ejournal, & Selebrasi #4

Bismillaah…

Pagi hari tanggal 9 Mei 2013 ada sharing UKM lagi, namun qodarullah penulis tidak menghadirinya karena kesalahan teknis ^^V

Sekitar jam 11:05 ada presentasi LKTN. Urutan presentasinya ialah dari UNS, UNY, IPB, UB, dan UNM

Setelah presentasi itu kami ke pamil lagi :D di Pamil itu penulis melihat beberapa stand yang kemaren belum dilihat. Penulis melihat kerajinan dari tempat telur dan berbincang cukup lama mengenai aplikasi yang mirip FB, namanya 10 detik, namun aplikasi yang dibuat oleh anak Ilkomp USU 2012 ini(Jabbar Ali Panggabean) masih ada beberapa bug.  


Setelah dari pamil kami ke USU, kami jalan-jalan di depan tulisan “U S U”. Di sana penulis menemukan *?? :D * ada anak kecil, penulis ngobrol dengannya. Dan sampe penulis jadikan status FB(liat di bawah paragraf ini), hha. Kami berbincang dengan adik itu dan kemudian mengajaknya makan/minum bareng, hhe.

[Calon Pilot Penjual Kerupuk Kulit] 
Aldoni Hermansyah(Doni), sekarang 9 tahun(kelas 4 SD).
Ia adalah penjual kerupuk kulit di sekitar USU.
Jadwal kegiatan harian(+- pukul):
Pagi-12.30 => Sekolah12.30-15.00 => Belajar15.00-17.30 => Ngaji17.30-21.30 => JualanIbu => pembuat lampionAyah => meninggalkakak => membantu ibu mencuciKeuntungan 1 plastik kerupuk => 1000Sehari membawa 50 plastik => 50.000 (dipukul hasil maksimal) => ditabungCita => pilot(alasan: biar bisa terbang)
Seorang anak kecil, pejuang kecil, tiada lelah tuk persiapkan masa depan. Dengan kepolosan dia bercerita. Menyiratkan anak kecil tak banyak dosa. 
Oya, ternyata membawa kerupuk kulit yg tipis itu ada tekniknya(biar gak rusak krupuknya). Dan itu juga bikin lengan atas capek lho. Tapi adik ini tetap gigih, bekerja keras, semangat, berani, dkk (:
Ada kakak yang cukup terketuk, sehingga ia mengikhlaskan beberapa benda yang ia punya(buku, pena, tas, alqur'an, dan...) untuk sang adik.
Ingat: Bukan tentang kita suka/tidak atau kita butuh/tidak akan suatu barang/makanan, namun tentang bagaimana kita 'menghargai' usaha seseorang untuk tidak menjadi 'peminta-minta'.
Terimakasih, jazaakumullahu khoyron telah menginspirasi

Setelah kenyang oleh air(karena minum es campur) kami ke masjid Dakwah untuk sholat Maghrib & Isya’, penulis juga mengajak adik itu. Setelah Isya’ kami berpisah dengan adik itu :( . Malam harinya ada selebrasi karena ILP2MI berumur 3 tahun(lahir sejak  1 Mei 2010) dan ada launching ejournal.
Ejournal itu merupakan proker dari departemen penelitian yang dikoordinatori oleh PPIPM Universitas Negeri Padang. Dan kami makan-makan pada malam itu :D Update status/ ngetwit juga c, hhe. Ada update serentak soalnya. Hhe. Nih ada kronologis selebrasinya :D
Jam 8:38 Pembukaan selebrasi, ada sambutan
Jam 8:40 Sambutan dari pak Sekjend
Jam 8:47 Sambutan PR 3
Jam 9:00 Pemotongan kue
Jam 9:09 Launching ejournal
Jam 9:21 Makan-makan :D
Jam 10:04 Pengumuman LKTN. Juara 1: UB | Juara 2: UNS | Juara 3: IPB | Selamat ya :D
Jam 10:16 ada pengarahan ejournal, gimana registrasinya dan penjelasan lainnya.



Setelah itu, kami pulang :D Tapi apa yang terjadi pada penulis dan Cici? Hha kami ketinggalan bus, jadinya kami berdua nimbrung panitia naik taksi. Malam semakin larut, mas Ridwan SMS kami untuk rapat departemen penelitian. Dan malam itu pun kami rapat, beliau sedikit bercerita mengenai departemen penelitian dan dengar pendapat apa yang menjadi uneg-uneg kami. Setelah itu istirahat :D Alhamdulillah.

Ditulis Oleh : asysya

Artikel Kongres IV ILP2MI: Presentasi LKTN, Pamil, Launching Ejournal, & Selebrasi #4 ini ditulis oleh asysya pada hari Monday 13 May 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda pada blog ini. Kritik dan saran tentang Kongres IV ILP2MI: Presentasi LKTN, Pamil, Launching Ejournal, & Selebrasi #4 dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar dibawah ini.

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Post a Comment

Assalaamu'alaykum.. Teman-teman yang mengenal saya atau pun tidak, silakan memberikan komentar teman-teman mengenai blog ini. Demi perbaikan saya, ok? :)
Syukron wa jazakumullahu khoiron